Menyikapi Berita Yang Viral, Polsek Biru – Biru Lakukan Razia Gabungan
Biru – Biru Badainews.com- Menyikapi pemberitaan tentang maraknya permainan judi di wilayah hukumnya, maka pada Sabtu (05/03/2022) sekitar pukul 10.30 Wib. Kepolisian Polsek Biru – Biru kembali mengadakan razia gabungan untuk membuktikan adanya tempat perjudian di Wilayah Hukumnya.
Adapun tempat yang dirazia para hari itu yakni :
– Dusun III Pondok Bantan dan Dusun V Asabri Desa Selamat Kecamatan Biru – Biru, dan
– Dusun VI Citarum Desa Candirejo Kecamatan Biru – Biru.
Setelah sampai ditempat yang dimaksudkan, kepolisian Polsek Biru – Biru tidak menemukan adanya bentuk perjudian seperti yang diberitakan. Juga Polisi tidak menemukan satu orang pun pengguna narkoba atau bandar yang diberitakan.
Polisi juga menyambangi Dusun III Pondok Bantan Desa Selamat dan menemukan 2 gubuk kosong dan langsung dirubuhkan. Begitu juga di Dusun V Perumahan Asabri Desa Selamat terdapat sebuah gubuk kosong dan juga dirubuhkan. Kemudian Dusun VI Citarum Desa Candirejo tidak ditemukan perjudian apa pun.
Adapun petugas yang turun ke lokasi razia tersebut yakni :
– Wakapolsek Biru – Biru Iptu Jalizar.
– Kanit Provost Iptu Z Meliala.
– Kanit Intelkam Iptu R A Simanjuntak.
– Batuud Ramil 04 Biru – Biru Peltu S Saragi.
– Kasie Trantip Masa Barus.
– Anggota Koramil 10 Orang dan Anggota Polsek Biru – Biru 10 Orang, serta anggota Kasie Trantip para Kasus juga Insan Pers.
Kegiatan razia gabungan tersebut tetap berjalan lancar dan aman, serta tetap menerapkan protokol kesehatan. (MC.Badai)