Berita TerbaruNasionalPeristiwaPolitikRagamRedaksi

Pemkab Deli Serdang Fokus Dalam Penanganan Stunting

Deli Serdang Badainews.com- Asisten I Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Drs Citra Effendi Capah MSP membuka dialog Penanganan Stunting bersama Kader Posyandu dan Kader Stunting di SMP Negeri 2, Desa Masjid Kecamatan Batang Kuis, Sabtu (16/04/2022).

Dalam sambutannya, Asisten I mengatakan fokus pemerintah pusat tentang stunting sangat di perhatikan dari tingkat provinsi sampai desa.

” Alhamdulillah angka stunting di Kabupaten Deli Serdang cukup rendah di bandingkan kabupaten/kota lainnya di Provinsi Sumatera Utara, ini merupakan kebanggaan kita, Namun demikian, kalau kita membandingkan angka stunting dengan jumlah penduduk di Kabupaten Deli Serdang tidak rendah, namun tidak tinggi,” kata Asisten I.

Stunting, jelas Asisten I adalah kondisi tinggi tubuh balita yang tidak sesuai usianya, atau pendek akibat kekurangan asupan gizi dalam waktu lama.

” Harapannya untuk pemangku kepentingan (stakeholder) terkait semuanya harus menyikapi bagaimana kita harus menurunkan angka stunting untuk tahun yang akan datang agar semakin rendah,” harap Asisten I.

Karena ini merupakan fokus pemerintah pusat,Indonesia sudah mulai menuju kesehatan yang lebih tinggi, jangan ada stunting di Indonesia, Khususnya di Kabupaten Deli Serdang.

” Marilah kita bersama-sama, menyingsingkan tangan untuk bisa melakukan kegiatan sesuai dengan tugas fungsi kita mengurangi stunting ini di Kabupaten Deli Serdang,” pungkas Asisten I.

Turut hadir,bperwakilan Kemeko PMK RI (Kementrian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan) Hidayat, Sekretaris Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sumatera Utara Yusrizal Batubara S Sos, Kabid Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara Hery Valona B Ambarita,S Kp M Kes M Pd, Kadis Kesehatan Kabupaten Deli Serdang dr Ade Budi Krista, Kadis P3AP2KB Deli Serdang Era Permatasari SH MM, Kadis Pendidikan Kabupaten Deli Serdang Yudy Hilmawan SE MM, Kadis PMD Kabupaten Deli Serdang Drs Khairul Azman,MAP, Camat Batang Kuis bersama Muspika,Kepala Puskesmas Batang Kuis dr Aguswan serta para Kader Posyandu dan Stunting. (MC.Badai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *