Berita TerbaruNasionalPeristiwaPolitikRagamRedaksi

Warga Suru – Suru Sangat Bahagia Menerima Bantuan Makanan Dari Satgas Yonif 125/SMB

Badainews.com Asmat – Kembali warga tersenyum ceria menyambut kedatangan Prajurit TNI Satgas Yonif 125/Si’mbisa yang kerap menyapa dan melayani masyarakat. Kali ini terulang kembali, Prajurit TNI Satgas Yonif 125/SMB POS Suru-suru menemui warga dan memberikan bantuan makanan.

Senyum ceria warga mewarnai kedatangan Satgas Yonif 125/SMB, di Kampung Suru-suru, Distrik Suru-suru, Kabupaten Asmat, Senin (08/07/2024).

Dalam keterangannya, Danpos Suru-suru Lettu Inf Ramadhan mengungkapkan bahwa salah satu tugas pokok Prajurit TNI di daerah penugasan yaitu membantu setiap kesulitan yang ada di masyarakat. Dari penjabaran hal tersebut, dirinya bersama Prajurit lainnya memberikan bantuan makanan dengan mendatangi warga.

“Kegiatan ini cukup mendapat respon yang baik dimasyarakat, dimana masyarakat yang kita temui banyak yang tersenyum senang melihat kedatangan Satgas 125” Ujar Danpos. (RN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *