Kapolda Banten Hadiri Vidcon Tentang Pemulihan Psikologis Anak Akibat Covid – 19
Tangerang – Kapolda Banten IJP Dr. Rudy Heriyanto ikuti video conference Staff Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri yang dipimpin Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dalam rangka pemulihan Psikologis anak yang terdampak Covid-19. Selasa (02/11).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Karo SDM Polda Banten Kombes Pol Arif Fajarudin, Dirbimas Polda Banten AKBP Sofwan Hermanto dan Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro.
Kapolda Banten IJP Dr. Rudy Heriyanto menyampaikan, Polda Banten mengikuti video conference SSDM Polri tentang pemulihan Psikologis Anak terdampak Covid-19.
“Hari ini kami mengikuti Vicon yang dipimpin oleh bapak Kapolri tentang pemulihan Psikologis Anak terdampak Covid-19″, ujar Rudy Heriyanto.
Rudy Heriyanto mengatakan, bahwa Biro SDM Polda Banten melaksanakan intruksi Kapolri untuk mengadakan kegiatan pemulihan Psikologis anak terdampak Covid-19, yang dilaksanakan di Taman Cicido Kecamatan Cisoka Kabupaten Tangerang yang diikuti oleh 50 anak terdiri dari anak laki-laki 26 anak dan untuk anak perempuan 24 anak.
Rudy Heriyanto mengatakan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memulihkan Psikologis anak, terlebih untuk mereka yang ditinggal orang tuanya akibat terpapar Covid-19.
“Tujuan kegiatan trauma healing ini untuk memberikan pemulihan Psikologis anak-anak yang terdampak covid-19, dimana anak-anak ini ditinggal orang tuanya karena terpapar covid-19,” jelasnya.
“Mereka mengalami guncangan secara Psikologis sampai ada yang diajak ngomong gak mau karena teringat orang tuanya, kemudian wajahnya tidak ceria,” sambungnya lagi.
Melalu kegiatan ini Rudy Heriyanto berharap Psikologis anak berangsur pulih dan akan kembali ceria seperti sediakala.
“Semoga dengan adanya kegiatan ini diharapkan Psikologis anak dapat berangsur pulih, dia mau bicara, riang kembali, punya semangat untuk sekolah, dan berinteraksi sosial seperti semula kembali”, kata Rudy Heriyanto.
Kabag Psikologi Biro SDM Polda Banten AKBP Ahli Rumekso menambahkan, kegiatan ini bentuk kepedulian Polda Banten kepada anak terdampak Covid-19.
“Ini bentuk kepedulian kita kepada anak yang terdampak Covid-19, yang sebelumnya kita fokus kepada orang dewasa, semoga dengan adanya kegiatan ini anak yang terdampak Covid-19 merasa diperhatikan dan psikologis anak dapat pulih kembali serta dapat berinteraksi kembali” ujar Ahli Rumekso.
Ahli Rumekso menambahkan, “Sesuai intruksi Kapolri kegiatan tersebut dilaksanakan serentak di 34 Polda diseluruh Indonesia.”. (MC.Badai)