Berita TerbaruDaerahNasionalPeristiwaPolitikRedaksi

Polres Pematang Siantar Beserta Jajaran Gelar Operasi Patuh Toba 2021

Pematang Siantar- Dalam rangka operasi patuh toba 2021 Terpusat Polres Pematangsiantar Laksanakan apel Gelar Pasukan Yang dipimpin oleh Kapolres Pematangsiantar AKBP BOY SUTAN BINAGA SIREGAR S.I.K,sebagai Perwira Apel Kasat Lantas AKP MUHAMMAD HASAN,SH,MH dan Komandan Apel Kanit Turjawali Sat Lantas IPDA P.MANURUNG. Bertempat di lapangan apel Polres Pematangsiantar,Senin 20 Septembar 2021 Pada pukul 08.00 wib

Dalam Kegiatan tersebut Turut Dihadiri Oleh Para Kabag ,Kasat Samapta AKP MURI YASNAL,SH, Perwira ,1(Satu)Pleton Barisan Ranmor R2 Dinas Sat Lantas Polres Pematangsiantar, 1(Satu) Pleton Barisan gabungan Pers. Kodim 0207/SML dan Denpom I/1 Pematangsiantar, 1(Satu) Pleton Barisan Pers. Dinas Perhubungan Kota Pematangsiantar dan 1(Satu) Pleton Barisan Pers. Satpol PP Kota Pematangsiantar.

Kapolres Pematangsiantar AKBP BOY SUTAN BINANGA SIREGAR,S.I.K,menyampaikan Permasalahan di bidang lalu lintas di Kota Pematangsiantar, dewasa ini telah berkembang dengan cepat dan dinamis. Hal ini sebagai konsekuensi dari meningkatnya jumlah kendaraan bermotor dan populasi penduduk, yang tidak sebanding dengan perkembangan jumlah dan pembangunan infra struktur jalan yang ada, Selain itu, perkembangan transportasi telah menginjak era digital. Dimana operasional angkutan publik sudah semakin canggih, cukup menggunakan handphone. Modernisasi ini perlu diikuti dengan inovasi dan kinerja polri khususnya polentas

Dalam rangka meningkatkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas serta kepatuhan hukum masyarakat terhadap hukum dan perundang-undangan lalu lintas, Polres Pematangsiantar beserta jajaran menggelar “OPERASI KEPOLISIAN KEWILAYAHAN PATUH TOBA 2021” selama 14 hari, terhitung mulai tanggal 20 September s/d 03 Agustus 2021 dengan Pola Operasi Patuh Toba-2021 yang awalnya 80% kegiatan preemtif dan preventif serta 20% penegakan hukum dirubah menjadi 100% tindakan simpatik dalam rangka membangun kepercayaan masyarakat kepada Polri.

Pada kesempatan Kapolres Pematangsiantar mengucapkan pelaksanaan operasi Patuh Toba 2021 mengedepankan preemtif dan preventif,dan pelaksanaan tugas lainnya mengikuti protokol kesehatan dalam rangka pencegahan / penularan virus covid-19 di jalan seperti kegiatan edukasi protokol kesehatan dan tertib lalu lintas berupa bakti sosial, bagi masker, pemasangan stiker Ayo Pakai Masker, kegiatan pelayanan dan penyuluhan kepada masyarakat tentang protokol kesehatan dan cara aman berlalu lintas.

Lakukan operasi ini sesuai prosedural, tidak arogan dengan simpatik dan humanisTingkatkan fungsi manajemen media untuk menciptakan opini publik yang positif, sehingga ketika masyarakat yang dilakukan penindakan dalam berlalu lintas dapat mengerti dan memahami pelaksanaan kegiatan ini dan Jadilah teladan dalam berlalu lintas, untuk memberikan contoh yang baik dan benar kepada masyarakat. “selamat melaksanakan tugas operasi kepolisian mandiri kewilayahan Patuh Toba-2021. (N.Badai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *