Sadis…!!! Paul, Pelaku Bakar Istri Akhirnya Berhasil Diringkus Polisi
Babel Badainews.com- Pelarian PW alias Paul (25) warga Perlang Kabupaten Bangka Tengah pelaku pembakaran terhadap Istrinya berinisal Am, (27) pada hari Sabtu (8/5/2022) lalu akhirnya berhasil di ringkus Polisi Saterskrim Polres Bangka Tengah dan Polsek Lubuk Besar pada Minggu sekitar pukul 13 Wib (8/5/2022).
Kasat Reskrim Polres Bangka Tengah AKP Wawan Suryadinata membenarkan bahwa Tim Gabungan telah berhasil mengamankan Paul pelaku pembakaran tersebut.
Dikatakan AKP Wawan, Tim Gabungan yang terdiri dari Sat Reskrim Polres Bangka Tengah dan Polsek Lubuk Besar telah berhasil mengamankan pelaku setelah melakukan upaya penyelidikan mendalam terhadap keberadaan pelaku.
Pelaku berhasil diamankan di kawasan Jalur 23 Kecamatan Ari Sugihan Kabupaten Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan.
“Pelaku berhasil kami tangkap di Jalur 23 Kecamatan Ari Sugihan sekitar pukul 13.00 WIB. Saat penangkapan kita juga bersama anggota Polsek Air Sugihan. d
Saat ini tersangka kita bawa ke Polres Bangka Tengah untuk di proses sesuai hukum yang berlaku,” ujar AKP Wawan.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, kelakukan aksi gila Paul warga Perlang Lubuk Besar Kabupaten Bangka Tengah setelah melakukan aksinya langsung kabur melarikan diri ke luar daerah.
Pelaku sempat menjadi buronan pihak Polres Bangka Tengah. Sedangkan AM selaku istrinya yang menderita luka bakar menjalani perawatan intensif medis di ruang ICU RSUD Bangka Tengah.
Kasatreskrim Polres Bangka Tengah, AKP Wawan Suryadinata kepada awak media saat pristiwa kejadian pada waktu itu sempat menyebutkan, bahwa pihaknya sudah melacak keberadaan lokasi pelaku yang saat ini berada di luar daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
“Untuk saat ini, kebetulan sekarang saya lagi cuti. tapi menang benar ada kejadian itu. Saya dapat laporan dari anggota saya. Bahwa memang ada perbuatan KDRT yang dilakukan suaminya kepada istrinya yang berujung pembakaran,” ujar AKP Wawan.
Dikatakan AKP Wawan, saat ini pihaknya masih terus melakukan tahap penyelidikan dan mengklaim sudah mengetahui lokasi keberadaan pelaku.
Namun ada spekulasi yang menyebut bahwa pelaku melarikan diri melalui pelabuhan dermaga Kabupaten Bangka Tengah, AKP Wawan belum bersedia memberikan keterangan seputar isu tersebut.
Hal terbut mengingat, lanjut AKP Wawan dengan alasan takut akan mengganggu dalam proses penangkapan terhadap pelaku.
“Kami pastikan bahwa untuk saat ini pelaku sudah berada diluar daerah. Kami sudah dapat titik terang lokasi kabur pelaku tersebut,” tukas AKP Wawan.
Sementara itu, Kapolres Bangka Tengah, AKBP Moch Risya Mustario turut membenarkan adanya kejadian pembakaran itu. Namun ia menyangkal bahwa kejadian itu bukanlah kejadian pembunuhan.
“Bukan pembunuhan, tapi memang ada peristiwa pembakaran di yang dilakukan suaminya terhadap istrinya,” tegas AKBP Risya.
Dari sumber data investigasi dilapangan menyebut bahwa peristiwa nahas dan sangat menyedihkan yang di derita oleh AM warga Desa Perlang, Lubuk Besar Kabupaten Bangka Tengah itu, saat pelaku melakukan aksi pembakaran disaksikan langsung oleh anak korban.
Peristiwa ini bermula saat Am dan Pw yang berada di dalam rumah terlibat cekcok mulut dalam suatu permasalahan. Kala itu anak korban
sedang tertidur dan kemudian terbangun mendengar pertengkaran hebat antara ayah dan ibunya itu.
Anak korban yang menyaksikan langsung ayahnya membakar ibunya, dan melihat tubuh ibunya sudah diselimuti api, langsung berteriak minta tolong.
Hal ini sebagaimama dibenarkan oleh adik korban, Refky (22) kepada awak media. Menurut Refky
bahwa dirinya kurang tau pasti perihal apa yang bisa menyebabkan cekcok yang berujung pembakaran hidup-hidup.
“Luka bakar tidak hanya mengenai bagian wajah korban, tapi menjalar ke bagian leher dan pundak. Akibat kejadian ini korban masuk ruang ICU dan hingga Sulit Bernafas,” kilah Refky. (MC.Badai)