Berita TerbaruNasionalPeristiwaPolitikRedaksi

Satu Lagi Prajurit TNI Asal Kalbar Gugur, Danrem 121/Abw Akan Pimpin Upacara Pemakaman Secara Militer

Sintang – Satu lagi Prajurit TNI Asal Kalbar gugur saat kontak tembak dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, pada Selasa (21/9/2021).

Danrem 121/Abw Brigjen TNI Dr. Ronny, S.A.P., M.M pastikan akan pimpin Upacara Pemakaman secara militer terhadap Almarhum Pratu Ida Bagus Putu S.

Pratu Ida Bagus Putu S. merupakan putra asal kabupaten Landak, Kalbar. Jabatan Tabakpan 1/GLM kesatuan Yonif 403/Wirasada Pratista Rem 072/Pamungkas Dam IV/Diponegoro. Bertugas di pos Kiwirok Kipur 3.

Pratu Ida Bagus Putu S.gugur akhibat kontak tembak dengan KKB, pada hari Selasa tanggal 21 September 2021 sekitar pkl 06.53 WIT di Pos Kiwirok.

Adapun kejadiannya pada hari Selasa tanggal 21 September 2021 sekitar Pukul 05.15 Wit, bersama 5 org Personel Pos saat memasuki kedudukan PAM untuk Kegiatan Pengamanan Helly. Dan kontak tembak dengan KKB.

Sebagai penghormatan terakhir kepada almarhum akan dilaksanakan upacara secara militer dan Danrem 121/Abw Brigjen TNI Dr. Ronny, S.A.P.,M.M rencana bertindak sebagai inspektur upacara. Bertempat di TMP Ngabang pada hari Kamis,23/9/21.

Danrem 121/Abw mengatakan, almarhum merupakan putra terbaik Kalbar yang gugur dalam tugas sebagai pahlawan bagi Negara dan Bangsa.

“Almarhum bertugas untuk menjaga dan mempertahankan NKRI. Gugur akhibat kontak tembak dengan KKB,” ungkapnya.

Almarhum berasal dari Ngabang kabupaten Landak, untuk itu Saya perintahkan kepada Dandim 1201/Mph agar membantu proses mulai dari kedatangannya, pemakaman dan selalu koordinasi dengan pihak keluarga.

“Saat pemakaman nanti akan dilaksanakan upacara secara militer dan saya yang memimpinnya, inilah kenangan terakhir kepada almarhum yang gugur dalam menjalankan tugas negara,” jelas Danrem.(R.Badai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *