Berita TerbaruNasionalPeristiwaRagamRedaksi

Semangat Putra Daerah Maniamolo, Desa Hiliaurifa Hilisimaetano Nias Selatan : Reliusman Dachi SSi ME

Nias Selatan Badainews.com- Semangat Putra Daerah Maniamolo, Desa Hiliaurifa Hilisimaetano Nias Selatan: Reliusman Dachi S.Si., M.E.

“Kita harus memulai dari dasar untuk membangun dan memajukan Desa kita ini. Hal dasar tersebut adalah kekompakan dan kebersamaan serta keterbukaan dalam bingkai gotong-royong” ungkap Reliusman Dachi S.Si., M.E. saat diwawancarai oleh awak media rabu, 17 Agustus 2022.

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT KEMRI) Ke-77 Tahun, Reliusman mulai membangun semangat para pemuda dan meminta pendapat mereka untuk menyelenggarakan kegiatan HUT KEMRI di Desa Hiliaurifa Hilisimaetano. Hal tersebut kemudian disambut baik oleh Kepala Desa setempat hingga terbentuklah panitia pelaksana kegiatan HUT KEMRI ke-77 di Desa Hiliaurifa Hilisimaetano untuk yang pertama kalinya pada tanggal 7 Agustus 2022 melalui musyawarah desa dengan susunan kepanitiaan sebagai berikut:

Ketua Umum : Reliusman Dachi S.Si., M.E.
Wakil Ketua : Siferi Hulu
Sekretaris :Amuata Lase
Wakil Sekretaris :Serlin Waoma
Bendahara : Yohanes Reston Nasti Alkadim Laia
Wakil Bendahara : Evinna Lase
dan beberapa seksi-seksi lainnya.

“Terimakasih sebesar-besarnya atas kepercayaan yang diberikan kepada kami panitia, terkhusus kepada saya selaku Ketua Panitia. Sebenarnya saya pesimis untuk mesukseskan acara HUT KEMRI di Desa Hiliaurifa sebagai yang perdana ini karena waktu yang sangat singkat, akan tetapi dengan semangat kebersamaan dan semangat gotong-royong; saya yakin dan percaya bahwa acara ini akan kita sukseskan bersama-sama” ungkap Reliusman Dachi saat memberikan sepatah-kata seuasai terpilih sebagai ketua panitia melalui musyawarah desa.

“Kita sangat bersyukur dan selalu berdoa buat anak kita, putra desa kita: Reliusman Dachi S.Si, M.E. yang telah memulai membangkitkan semangat pemuda” ujar salah satu tokoh masyarakat saat dimintai pendapatnya oleh awak media setelah selesai kegiatan peringatan HUT KEMRI di Desa Hiliaurifa Hilisimaetano pada tanggal 17 Agustus 2022. Dan tambahnya lagi “Semoga semangat tersebut tidak hanya sebatas acara HUT KEMRI Ke-77 ini, akan tetapi kami para tokoh berharap agar ke depan tetap menjadi pelopor dan pembangkit semangat untuk pembangunan desa kita tercinta ini”.

“Terimakasih banyak kepada para tokoh dan segenap warga masyarakat Desa Hiliaurifa Hilisimaetano yang telah memberi semangat dan dorongan bagi saya, semangat dan dorongan tersebut akan terus berkobar apabila kita selalu bergandengan tangan, demi kepentingan bersama” ungkap Relusman Dachi Setelah mendengar ujar tokoh masyarakat tersebut yang tidak bersedia disebutkan namanya.

“Kita akan sampai pada ujung jembatan emas desa ini, apabila kita selalu bersama dan saling mendukung satu dengan yang lainnya” tambahnya. (MC)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *