Solidaritas Pekerja Musik Insonesia (SPMI) Sumut Tidak Bergabung Di Organisasi Apapun Dan Tetap Independen Serta Terus Berkarya Untuk Indonesia Terutama Sumatera Utara
Medan- Satu lagi organisasi tempat berkumpul dan bernaungnya para seniman dan pekerja musik di Sumut hadir, ya organisasi yang bernama SPMI (Solidaritas Pekerja Musik Indonesia) namanya.
Organisasi yang selalu mengadakan aksi di halaman taman Sri Deli ini pada Kamis (14/09/2021) sekitar pukul 17.00 Wib mengadakan aksi solidaritasnya kembali agar tetap bertahan hidup dimasa pandemi Covid- 19 ini. Perlu diketahui organisasi yang telah ada 1 tahun yang lalu ini beda dengan organisasi yang beberapa waktu lalu mendeklarasikan diri dengan nama yang sama.
Ketua SPMI Sumut Rahmat Kurnia yang saat itu didampingi oleh sejumlah pengurusnya antara lain : M Fajar Sidiq sebagai Wakil Ketua, Riza Aulia sebagai sekretaris, Iskandar Ramli dan Muhammad Nor Darmansyah sebagai Wakil Sekretaris, serta Ira Chairani sebagai Bendahara, Ame Sihombing dan Yohana Pardede sebagai Wakil Bendahara juga didampingi para pengurus lain seperti : Yudi Rizaldi, Yuliani Syahpitri, Boi Hissasi, Arif Topan Dinata, Sastriadi Aritonang, Reyza Mahmud, Ernanda Fadhil, Suprianto, Raja Inal Nasution, Julisya Fitra, Syafiq Anshori Solin, Ferry Syafrizal, Wendi M Tanjung.Kesemua pengurus tersebut menyatakan tekad bahwa SPMI mereka berbeda dan sudah duluan ada serta sudah berbadan hukum seperti SK Menkumham.
Jadi, organisasi SPMI yang menaungi para pekerja musik, cafe serta tempat hiburan yang ada di Sumut terutama Kota Medan ini kembali mempertegas serta menyatakan sikapnya. Bahwa mereka bukan organisasi yang berada dibawah organisasi apapun, Sedangkan pendiri SPMI Aidil Nasution dan Sastriadi Aritonang yang juga hadir dalam bincang- bincang dengan awak media ini sekali lagi menyatakan. Bahwa Solidaritas Pekerja Musik Indonesia (SPMI) yang dirinya bina, beberapa waktu lalu telah bertemu dengan sejumlah pemangku kebijakan di Kota Medan seperti Walikota Medan M Bobby Afif Nasution serta Wakil Ketua DPRD Kota Medan Ikhwan Ritonga yang juga Ketua DPD Partai Gerindra Kota Medan.
Demikian untuk mempertegas dan memberitahukan kepada khalayak ramai bahwa SPMI ini tetap independent, serta dalam waktu dekat seluruh pengurus SPMI Sumut akan mengadakan audensi juga silaturahmi kepada pejabat kota medan. Kata Rahmat Kurnia yang juga pemain musik di sebuah cafe yang ada di kota medan ini kepada awak media.(MC.Badai)