Berita TerbaruNasionalPeristiwaPolitikRagamRedaksi

Tingkatkan Kewaspadaan, Kapolres Aceh Utara Sidak Penjagaan Mako Polres Aceh Utara

Lhoksukon Badainews.com- Pastikan kesiapan anggota dalam hal pelayanan dan tingkatkan kewaspadaan, Kapolres Aceh Utara AKBP Riza Faisal, S.I.K., M.M melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Penjagaan Mako Polres Aceh Utara. Rabu (07/12/2022) Mapolres setempat.

Dalam Inspeksi Mendadak (Sidak) ini Kapolres Aceh Utara turut didampingi oleh Wakapolres aceh utara, Kasat intelkam dan Kasat Samapta polres aceh utara.

Kegiatan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Penjagaan mako polres aceh utara ini dilakukan untuk dapat mengecek atau melihat secara langsung terhadap kesiapan anggota dalam berjaga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap tamu yang berkunjung ke mako polres aceh utara serta terus berikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat secara humanis.

“Kapolres aceh utara melalui kasi humas juga menyampaikan agar personel meningkatkan kinerja, menghindari perbuatan yang dapat mencoreng Institusi Kepolisian dan meningkatkan solidaritas internal maupun eksternal, serta anggota yang sedang melaksanakan harus sigap dalam berjaga untuk terus meningkatkan kewaspadaan.” Ujarnya

Lanjutnya, Pada saat melakukan tugas piket penjagaan mako agar selalu siap siaga dalam mengamati situasi dan berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang berkunjung ke mako polres aceh utara dalam hal palayanan publik seperti masyarakat melakukan pengurusan SIM, SKCK, maupun yang membuat laporan agar diarahkan sesuai yang dilaporkan.” Ucap Akbp Riza

Bukan hanya itu, Kapolres aceh utara juga menekankan agar jangan bergaya hidup mewah (Hedon), memperhatikan kondisi kesehatan masing-masing personel, menjaga kehormatan dan wibawa Polri.

Kemudian, lakukan tugas dengan baik dan penuh tanggung jawab, jangan melakukan pelanggaran dan perilaku menyimpang serta pentingkan kebersamaan antar personel.

“Saya berharap agar rekan-rekan dapat senantiasa menjaga diri, menempatkan diri pola hidup sederhana dilingkungan Institusi Polri.Serta terhadap personel yang melakukan tugas piket penjagaan mako Polres aceh utara, upayakan untuk terus meningkatkan kewaspadaan dan siaga terhadap tamu yang berkunjung” Pungkasnya. (WAL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *